Lanud Roesmin Nurjadin   |      Kota Pekanbaru Propinsi Riau   |      0761-61456 ext. 9006

MENTERI KLH RI DAN KABARESKRIM MABES POLRI KUNJUNGI POSKO KARHUTLA DI LANUD RSN

Bagikan via:



Menteri Kehutanan dan Lingkungan Hidup Republik Indonesia, Siti Nurbaya Bakar dan Kabareskrim Mabes Polri, Komjen Pol Suardi Alius melakukan peninjauan kesiapan Satgas Penanggulangan Kebakaran Hutan dan Lahan (Karhutla) provinsi Riau yang berposko di Lanud Roesmin Nurjadin, Pekanbaru, Selasa (18/11).


Kedatangan Menhut LH beserta rombongan di provinsi Riau ini bertujuan untuk mentelaah bencana karhutla yang terjadi di Riau sekaligus menjadikan provinsi Riau sebagai contoh penanganan kasus serupa jika terjadi di provinsi lain.
Diposko Karhutla Menhut LH dan rombongan menerima paparan dari sejumlah Bupati, organisasi Green Peace, Walhi dan sejumlah organisasi kemasyarakatan lainnya yang bergerak di bidang Lingkungan Hidup mengenai akar permasalahan sehingga terjadinya kebakaran hutan dan lahan di Provinsi Riau.


Pada kesempatan tersebut Menhut LH juga menyampaikan sejumlah rencana kegiatan pemerintah pusat yang berkaitan dengan penanganan bencana Karhutla di Riau. Disampaikan juga bahwa pada pekan depan direncanakan Presiden RI, Joko Widodo akan berkunjung ke Riau untuk meninjau secara langsung kondisi Riau saat ini. Disampaikan bahwa pentingnya menjaga keberlanjutan dan menjaga hak generasi mendatang untuk menikmati hidup yang layak dengan menjaga ekosistem lingkungan yang ada saat ini. Pada kesempatan tersebut disampaikan juga akan pentingnya fungsi pengawasan dan penegakkan hukum dalam pengelolaan lingkungan.


Usai pelaksanaan pertemuan di Posko karhutla, menhut LH beserta rombongan meninjau langsung sejumlah daerah yang ada di provinsi Riau menggunakan pesawat helikopter. Pada peninjauan tersebut Menhut LH menyerap informasi langsung dari masyarakat tentang karhutla yang terjadi sekaligus dijadikan bahan catatan yang penting.