Lanud Roesmin Nurjadin   |      Kota Pekanbaru Propinsi Riau   |      0761-61456 ext. 9006

Danlanud Rsn Hadiri Pembukaan TMC Untuk PLTA Singkarak dan Kota Panjang

Bagikan via:

Danlanud Roesmin Nurjadin Marsma TNI Henri Alfiandi menghadiri acara peresmian pembukaan operasi Teknik Modifikasi Cuaca (TMC) untuk PLTA Waduk Kota Panjang dan PLTA Danau Singkarak bertempat di Posko TMC BPPT di Lanud Roesmin Nurjadin, Selasa (1/9).
Berkurangnya curah hujan yang terjadi sejak bulan Juli 2015 hingga saat ini di Daerah Aliran Sungai (DAS) PLTA Waduk Kota Panjang dan Danau Singkarak perlu diantisipasi agar tidak banyak berpengaruh pada pola operasi di kedua PLTA tersebut.
Untuk itu, PT PLN (Persero) Pembangkit Wilayah Sumatera Bagian Utara (Sumbagut) Sektor Pekanbaru bekerja sama dengan UPT Hujan Buatan BPPT menyelenggarakan operasi Teknologi Modifikasi Cuaca (TMC) agar dapat mengantisipasi berkurangnya curah hujan di kedua PLTA tersebut.
Disela-sela acara Danlanud menyampaikan bahwa Lanud Roesmin Nurjadin akan siap mendukung terlaksananya operasi TMC agar kedua PLTA tersebut tidak mengalami defisit air sehingga tidak terganggu operasionalnya.
Turut hadir dalam acara yang dibuka langsung oleh GM PT. (PLN) Persero Pembangkit Wilayah Sumbagut ini diantaranya Sestama BPPT, Manager Sektor PLN Pekanbaru, Kepala UPT Hujan Buatan, Kepala BPPT Engineering dan unsur terkait.