Lanud Roesmin Nurjadin   |      Kota Pekanbaru Propinsi Riau   |      0761-61456 ext. 9006

Ceramah Tentang Kewajiban Membayar Zakat di Lanud Roesmin Nurjadin

Bagikan via:

Bertempat di Masjid Amrullah Lanud Roesmin Nurjadin, personel Lanud Roesmin Nurjadin dan Yonko 462 Paskhas “Pulanggeni” mengikuti ceramah mengenai kewajiban membayar zakat  dalam agama Islam, Rabu (29/6).

Menurut Kabintal Lanud Rsn Mayor Sus H.M. Zukri, S.Ag., kegiatan ceramah ini bertujuan untuk dilaksanakan dalam rangka mengisi kegiatan di bulan Suci Ramadhan serta menambah wawasan serta pengetahuan personel tentang kewajiban dalam membayar zakat.

“Pentingnya zakat adalah untuk meningkatkan kepedulian Kita terhadap sesama, selain membersihkan harta kita dari hak orang lain”, tambahnya.

Dr. H Akbarizan MA. MPD. Selaku penceramah sekaligus sebagai Ketua Badan Zakat Nasional (Baznas) Kota Pekanbaru menyampaikan materi tentang Zakat Fitrah / Fidyah dan Zakat Mal yang dapat dilakukan tiap bulan maupun satu kali dalam satu tahun, sebesar 2,5 % X Penghasilan bersih tiap Bulan.
”Zakat ini wajib bagi para Muzaki yaitu orang yang sudah memenuhi syarat untuk membayar zakat dan akan di sampaikan kepada Mustahik (orang yang berhak menerima Zakat)”, lanjutnya.

Tak hanya diikuti oleh personel militer saja, ceramah ini juga dihadiri personel PNS dari Lanud Rsn dan Yonko 462 Paskhas, Ketua PIA Ardhya Garini.Ny. Santi Henri Alfiandi serta anggota PIA Ardhya Garini Cabang 12. D/I Lanud Rsn.