Lanud Roesmin Nurjadin   |      Kota Pekanbaru Propinsi Riau   |      0761-61456 ext. 9006

Danlanud Rsn Hadiri Rakerda BPN Prov. Riau

Bagikan via:

Komandan Lanud Roesmin Nurjadin Marsma TNI Ronny Irianto Moningka, S.T., M.M., menghadiri Rapat Kerja Daerah (RAKERDA) Kantor Wilayah Badan Pertanahan Nasional Provinsi Riau yang dibuka langsung oleh Gubernur Riau H. Syamsuar, Bertempat di Ballroom Hotel Pangeran Jalan Jend. Sudirman Pekanbaru, Kamis (04/04).
 
Pembukaan yang ditandai dengan pemukulan gong oleh Gubernur Riau dan turut didampingi Inspektur Jenderal Kementerian Agraria dan Tata Ruang-Badan Pertanahan Nasional (ATR-BPN) Zurfaisal dan Kepala Kanwil BPN Provinsi Riau Lukman Hakim ini mengangkat tema “Percepatan Kegiatan Strategis dan Rutin di Lingkungan Kanwil BPN Provinsi Riau Tahun 2019 Menuju Era Digital”.
 
Dalam sambutannya Ka.Kanwil BPN Riau menyampaikan bahwa kegiatan ini merupakan wujud implementasi misi Kementerian ATR-BPN yaitu transormasi menuju era digital dan menjadiikan BPN sebagai instansi pengelolaan pertanahan dan tata ruang berstandart dunia.

“kepada seluruh pejabat BPN dan peserta rakerda agar tidak main-main dengan tanah, hati-hati, saya harapkan agar dapat melayani masyarakat sebaik-baiknya, jangan sakiti lagi hati masyarakat, kita harus berubah”,Kakanwil BPN Riau.
 
Sementara itu Gubernur Riau dalam arahannya menyampaikan ucapan terima kasih atas upaya yang telah dilakukan oleh BPN selama ini dengan kinerja yang cukup bagus luar biasa prestasinya dalam memberikan pelayanan serta menyukseskan program pemerintah terkait pertanahan.
 
“Kami tentunya memberikan apresiasi atas kinerja dan prestasi BPN selama ini, mudah-mudahan hal ini tetap berlanjut dan kita tetap dapat melakukan kerjasama serta koordinasi mengingat masih banyak pekerjaan rumah yang harus kami selesaikan kedepannya terutama terkait masalah asset tanah provinsi, “Ucap Syamsuar.

Turut hadir dalam kegiatan tersebut Danrem 031 Wirabima Mohammad Fadjar, Kabinda Riau Marsma TNI Rakhman Haryadi, Ketua Ombudsman Perwakilan Riau Ahmad Fitri, Bupati, Wakil Bupati dan Walikota Se-Provinsi Riau.