Lanud Roesmin Nurjadin   |      Kota Pekanbaru Propinsi Riau   |      0761-61456 ext. 9006

Danlanud Rsn: Idul Fitri Adalah Implementasi Sifat “Satya dan Legowo”

Bagikan via:


Komandan Lanud Roesmin Nurjadin Marsma TNI Ronny Irianto Moningka,S.T.,M.M., pimpin apel khusus, halal bihalal dan sekaligus mengecek kekuatan personel setelah melaksanakan cuti bersama  Idul Fitri 1440 H/2019 M di Apron Baseops Lanud Roesmin Nurjadin Pekanbaru, Senin (10/6/19).

Danlanud RSN Marsma TNI Ronny Irianto membacakan sambutan Kasau, Marsekal TNI Yuyu Sutisna, S.E.,M.M., mengatakan, bagi umat Islam, hakekat Idul Fitri adalah kembali dalam kesucian, kesucian tersebut bisa terwujud melalui dua tahapan. Pertama adalah dengan menjalankan ibadah puasa Ramadhan,sebagai wujud loyalitas atas perintah Tuhan. Berikutnya adalah dengan merajut kembali tali silaturahmi dan saling maaf memaafkan, sebagai wujud integritas moral antar sesama, antar kawan seperjuangan, sebangsa dan setanah air.

“Perayaan Idul Fitri , adalah momen kontemplasi dan internalisasi budi pekerti luhur dalam nilai-nilai Islam. Namun, banyak edukatif universal yang dapat dipetik untuk meningkatkan kinerja TNI Angkatan Udara. Puasa Ramadhan adalah implementasi dari 11 azas Kepemimpinan TNI, yaitu “Takwa”. Ibadah Puasa Ramadhan juga merupakan implementasi azas “Ing Ngarso sung Tulodho”, karena insan muslim TNI Angkatan Udara yang berpuasa memberi teladan kepada keluarga, masyarakat dan Bangsa Indonesia, sedangkan perayaan Idul Fitri adalah implementasi sifat “Satya dan Legowo”, yaitu loyal kepada sesama bahkan bawahan, dengan saling memaafkan tanpa melihat status jabatan dan status sosial”,ungkap Kasau.
Selanjutnya Kasau mengatakan, bahwa pada momen ini tak lekang dan tak bosan, saya ingin mengulang program prioritas saya tentang “safety cultura” kepada seluruh jajaran TNI Angkatan Udara, kalian jangan pernah sekalipun berandai-andai untuk belajar “safety” dari sebuah “accident” baru di TNI Angkatan Udara. Lanjutkan komitmen kalian untuk mengoperasikan Alutsista Udara dengan aman, ingat program “Road to Zero Accident”.


“Kita perlu menjadikan momen perayaan Idul Fitri sebagai spirit agar kita dapat bekerja dengan lebih Profesional, Militan dan Inovatif, sehingga program TNI Angkatan Udara tercapai secara optimal, mari kita hapus segala perbedaan dan kembali membangun team work untuk melayani dan membangun TNI Angkatan Udara”, ujar Kasau.

Selanjutnya Danlanud RSN Marsma TNI Ronny Irianto menambahkan sambutan dan  manyampaikan ucapan selamat Hari Raya Idul Fitri Minal Aidin Walfaidzin mohon maaf lahir dan batin, saya berharap dengan semangat Idul Fitri saya yakin personel Lanud RSN dan Insub akan memiliki moril yang meningkat dan siap melaksanakan tugas kedepan dan disiplin adalah nafas kita.

“Saya perintahkan kepada Para Kadis, Komandan Satuan dan atasan untuk mengkroscek kekuatan personelnya kalau ada yang terlambat, apa alasan terlambat agar dilaporkan 1 kali dalam 24 jam”, ucap Danlanud.

Selanjutnya perintah pimpinan   bahwa penerbangan tidak ada hari ini , oleh karena itu siapkan Alutsista dengan baik agar dapat mendukung tugas operasi dengan optimal dan dapat terlaksana dengan baik kedepanya.

Setelah apel khusus  dilanjutkan halal bihalal dengan berikan salam dan saling maaf memaafkan, mohon maaf lahir dan bathin.