Lanud Roesmin Nurjadin   |      Kota Pekanbaru Propinsi Riau   |      0761-61456 ext. 9006

Pekas Lanud Rsn Hadiri Pencanangkan Sensus Penduduk Online 2020

Bagikan via:

 

Komandan Lanud Roesmin Nurjadin Marsma TNI Ronny Irianto Moningka, S.T.,M.M., yang di wakili oleh Kepala Pemegang Kas (Kapekas) Lanud Roesmin Nurjadin Letkol Adm Agus Suyanto, S.E.,M.Si., hadiri Pencanangan Pelaksanaan Sensus Penduduk Online 2020 di Gedung Daerah Balai Serindit  Aula Gubernur  Jl.Diponegoro Pekanbaru, Senin (17/2/2020).

 

Dalam pencanangan tersebut dihadiri langsung oleh Forum Koordinasi Pimpinan Daerah (Forkompimda)  dan kepala Organisasi Perangkat Daerah (OPD) di lingkungan Pemerintah Provinsi (Pemprov) Riau.

 

Gubernur Provinsi Riau Drs.H.Syamsuar,  mengajak  kepada seluruh Forkopimda dan OPD pemerintahan serta seluruh masyarakat di Provinsi Riau ikut melaksanakan dan menyuskseskan Sensus Penduduk Online (SPO) 2020, mari kita sukseskan SP 2020 untuk satu data Indonesia yang valid dan akurat.

 

“Mengenai ketidaktahuan masyarakat dalam pengisian data dalam SP 2020, jangan sungkan untuk bertanya, bagi masyarakat yang belum paham cara pengisisan datanya jangan segan-segan untuk bertanya demi kelancaran bersama,”ucapnya.

 

Sementara, Kepala BPS Provinsi Riau, Misfaruddin mengatakan bahwa dengan ikut berpartisipasi dan mensuskseskan SPO 2020 maka kita telah memberikan manfaat yang luar biasa untuk masa kini dan masa yang akan datang.

 

“Untuk diketahui, SPO 2020 ini akan dimulai sejak 15 Februari hingga 31 Maret 2020, sedangkan ditanggal 1 – 31 Juli 2020 akan dilakukan wawancara secara keseluruhan, SP 2020 puncaknya itu diadakan di bulan Juli 2020.

 

Misfaruddin juga memaparkan, di Riau pihaknya mengambil nilai untuk SP Online cuma sebesar 30%, sedangkan selebihnya dilakukan saat wawancara.

 

Sedangkan menenurut Pekas Lanud Rsn Letkol Agus Suyanto, saat dihubungi oleh Kapen Rsn Letkol Sus Zukri mengatakan, bahwa dengan adanya sensus penduduk online 2020 ini sangat bermanfaat sekali terutama sebagai data bagi pemerintah untuk mengambil kebijakan terkait dengan pelayanan publik, data yg dihasilkan dengn SPO 2020 adalah sangat akurat  karena memakai dua tahap yaitu Tahap sensus penduduk secara online dan tahap sensus penduduk wawancara.

 

“Diharapkan warga Lanud Roesmin Nurjadin  dapat berpartisipasi aktif agar sensus penduduk 2020 ini berjalan sukses sesuai program pemerintah,”ucap Agus.