Lanud Roesmin Nurjadin   |      Kota Pekanbaru Propinsi Riau   |      0761-61456 ext. 9006

Bersempena Hari Bakti TNI AU Ke-73 Lanud Rsn Bantu Warga Kurang Mampu

Bagikan via:

Komandan Lanud Roesmin Nurjadin Marsma TNI Ronny Irianto Moningka S.T.,M.M., berikan bantuan sembako kepada warga kurang mampu dan terdampak covid 19 bersempena dengan memperingati hari Bakti TNI AU ke 73 yang jatuh pada tanggal 29 Juli 2020.

Pemberian bantuan sembako tersebut bertempat di Kantor Lurah Simpang Tiga Kecamatan Bukit Raya Kota Pekanbaru dan Perumahan Mustang Lanud Roesmin Nurjadin Dusun 2 Simpang Pulai,Desa Baru Kecamatan Siak Hulu Kabupaten Kampar, Jumat (17/7/2020).

Dalam sambutannya Komandan Lanud Roesmin Nurjadin Marsma TNI Ronny Irianto Moningka mengatakan, bantuan yang diberikan kepada warga yang kurang mampu adalah sebagai implementasi dari nilai-nilai pengorbanan dan pengabdian para pejuang TNI AU dalam membela bangsa dan negara Indonesia yang tercinta, oleh karena itu tepatlah kiranya kita berbagi di Hari Bakti TNI AU ke-73.

“Peringatan Hari Bhakti TNI AU kali ini berbeda dengan sebelumnya, karena tahun ini dunia khususnya Bangsa Indonesia dilanda musibah yaitu pandemi Covid-19 yang telah menimbulkan banyak korban jiwa, dan akibatnya juga berdampak terhadap semua sendi kehidupan termasuk ekonomi keluarga,”ucap Ronny.

Ronny Moningka menambahkan, dengan bantuan sembako yang diberikan ini, tentunya sesuai dengan data yang diberikan dari Kelurahan, sehingga warga yang kurang mampu dan terdampak covid 19 dapat membantu kebutuhan pangan warga.

“Saya mengajak kepada warga disini untuk tetap melaksanaan protokol kesehatan yaitu gunakan masker, jaga jarak dan cuci tangan dan kita berharap semoga virus corona cepat berakhir,” ujar Ronny Moningka menghimbau warga.

Selanjutnya Camat Bukit Raya Wahyu Idris,S.Hut,M.Si, dalam sambutannya mengatakan,akibat penyebaran Covid-19 yang menyebabkan masyarakat tidak produktif sehingga berdampak turunnya ekonomi, memang covid-19 ini bukan saja menyerang ekonomi kita tetapi juga dunia dan yang kita takutkan adalah apabila ekonomi kritis bisa menyebakan krisis politik dan keamanan.

“Saya mengajak masayarakat Kecamatan Bukit Raya untuk tetap melaksanakan protokol kesehatan, agar di tempat kita ini tidak ada lagi yang terkena virus corona dan waspadalah virus corona masih ada,”ucap Wahyu.

Wahyu Idris mengatakan, kami bangga dan bahagia bersyukur , dan berterimakasih kepada Komandan Lanud Rsn beserta jajarannya yang dalam peringatan Hari Bakti TNI AU ke 73 tahun 2020 ini turut peduli dengan memberikan sembako kepada warga kami yang kurang mampu, ini suatu perhatian yang luar biasa untuk warga kami.

“Semoga dengan bantuan ini dapat meringankan beban ekonomi warga kami dimasa pandemi Covid-19 dan kami mendoakan semoga TNI AU selalu jaya dan sukses dalam melaksanakan tugas dan TNI AU dekat dihati rakyat,”ujar Wahyu.

Ditempat yang berbeda, Kepala Desa Baru Muhammad Haris mengatakan, Kami sangat senang atas kehadiran Danlabun Rsn berserta jajaran yang telah hadir bersama kami disini, dengan kehadiran Komandan Lanud Rsn disini lebih utama bagi kami.

“Kami berterimakasih kepada Danlanud Rsn yang sangat peduli kepada warga kami, sehingga warga kurang mampu dan terdampak covid 19 dapat menerima bantuan sembako yang sangat dibutuhkan sekali, apalagi dimasa covid-19 mencari pekerjaan begitu sulitnya, setelah adanya PHK massal, dan warga kami pasti sangat senang menerimanya,” kata Haris.

Nampak hadir Danwing 6 Kolonel PNB Setyawan, Kadislog Kolonel Tek Dwi Wihananto,S.E., para pejabat Lanud Rsn, Babinsa TNI AU dan Babinkamtibmas Polsek Bukit Raya, serta Kepala Dusun 2 Simpang Pulai Desa Baru Ahmad Jaiz.

Kemudian diteruskan pembagian sembako sebanyak 70 paket, 38 paket untuk warga Bukit Raya dan 32 paket untuk warga Desa Baru Kec.Siak Hulu dan dilaksanakan juga foto bersama warga masyarakat tempat dilaksanakan bakti sosial tersebut.