Lanud Roesmin Nurjadin   |      Kota Pekanbaru Propinsi Riau   |      0761-61456 ext. 9006

Hidup Tak Bercatat Pada Kedatangan Tuhan

Bagikan via:

Firman Tuhan dalam Minggu Adven III yaitu bagaimana kita sebagai orang percaya bisa hidup tak bercacat pada kedatangan Tuhan. Ada 3 kunci yaitu kudus, sempurna, dan tidak bercacat.

Demikian apa yang disampaikan oleh Pendeta Gideon Bemny pada acara ibadah minggu Advent III di Gereja POUK Eben Haezer Lanud Roesmin Nurjadin, Minggu, (13/12/2020).

“Hidup tak bercatat pada kedatangan Tuhan pertama, Kudus karena Allah itu kudus.
Sebagai orang percaya hendaklah kita Kudus, karena Allah itu kudus adanya. Karena itu mari kita kuduskan tubuh, hati, jiwa dan pikiran kita. Bagaimana agar kita bisa menjaga kekudusan, yaitu hiduplah dalam Roh, menyerahkan diri setiap saat kepada Tuhan. Seperti firman Tuhan dalam Galatia 5:16 mengatakan, “Hiduplah dalam Roh, maka kamu tidak akan menuruti keinginan daging”,ujar Pdt.

Lebih lanjut Pdt Gideon Benny mengatakan bahwa kedua, sempurna karena Allah sempurna.
Sempurna dalam bahasa Yunani Teleios yang artinya mencapai tujuan atau dengan standard Allah. Karena itu sempurna dalam point kedua ini bukan berarti sempurna dalam pandangan dunia. Namun sempurna dengan standard nya Tuhan. Kesempurnaan dapat kita peroleh ketika kita menjadi pelaku-pelaku Firman. Hidup bukan karena hukum taurat tetapi hidup dengan firman Tuhan. Sehingga kita bisa hidup dengan sifat dan teladan Kristus. Hidup dengan penuh dengan kasih, dan buah roh ada dalam setiap hidup kita.

“Sedangkan ketiga, tidak bercacat.
Sebagai orang percaya mari kita hidup tidak bercacat. Mari kita menjaga kehidupan kita agar tidak menyimpang dari kebenaran firman. Dan ketika kedatangan Tuhan, setiap kita bisa tetap hidup benar dan tidak bercacat. Mari senantiasa mendekatkan diri kepada Tuhan”,ujar Pdt.

Diakhir kotbahnya Pdt Gideon Benny menjelaskan, sesuai dengan topik Minggu Adven III, mari kita hidup tidak bercacat pada kedatangan Tuhan, yaitu dengan hidup Kudus karena Allah itu kudus, sempurna karena Allah sempurna (Matius 5:4), dan hidup tidak bercacat. Amin.

Kemudian Komandan Lanud Roesmin Nurjadin Marsma TNI Ronny Irianto Moningka,S.T.,M.M., mengatakan, saya mengajak umat Kristiani dalam melaksanakan ibadah Mingguan agar selalu mendoakan agar TNI AU diberikan keselamatan dan kesuksesan dalam melaksanakan tugas.

“Doa merupakan petunjuk dan pertolongan Tuhan, tanpa pertolongan dan petunjuknya maka hidup ini tidak ada artinya, selalu berdoa agar jiwa dan fikiran kita selalu tenang dan bahagia terutama sebagai prajurit TNI AU dalam melaksanakan tugas”,kata Ronny Moningka.