Lanud Roesmin Nurjadin   |      Kota Pekanbaru Propinsi Riau   |      0761-61456 ext. 9006

YONKO 462 PASKHAS LAKSANAKAN UPACARA HUT KORPASKHAS KE-74 TAHUN 2021 SECARA VIRTUAL

Bagikan via:

Pekanbaru (18/10)., Komandan Batalyon Komando 462 Paskhas Letkol Pas Muhammad Junaidi, S.H. beserta seluruh Prajurit Yonko 462 Paskhas mengikuti Upacara Peringatan HUT Ke-74 Korpaskhas di Aula Batalyon Komando 462 Paskhas secara Virtual. Senin (18/10)
HUT Ke 74 Korpaskhas kali ini mengangkat tema “Dengan Dilandasi Jiwa Ksatria,Militan,Loyal dan Profesional, Korpaskhas Siap Mendukung Tugas TNI Angkatan Udara Demi Kedaulatan dan Keutuhan NKRI”.

Kepala Staf TNI Angkatan Udara Marsekal TNI Fadjar Prasetyo, S.E., M.P.P memimpin jalannya Upacara secara Virtual HUT Ke-74 Korpaskhas di Ruang Kerja Kasau, Mabes TNI AU , Jakarta Timur.

Dalam Sambutannya, Kepala Staf TNI Angkatan Udara mengatakan, “Bahwa pada hari Ini, Kita memperingati Hari Jadi Ke-74 Korpaskhas. Salah Satu yang menjadi Prioritas saya selaku Kepala Staf Angkatan Udara adalah, Meningkatkan Profesionalisme, serta Kesejahteraaan para Prajurit Korps Pasukan Khas telah menjadi impian saya sejak dahulu untuk memajukan Korps Baret Jingga. Agar supaya Pasukan Kebanggaan TNI Angkatan Udara ini dapat berada pada posisi yang setara dengan Pasukan Elite lainnya di dunia, selaku pimpinan sekaligus Warga Kehormatan Korpaskhas, saya optimis dengan komitmen yang kuat dan kegigihan kita semua, Insya Allah impian ini dapat terwujud.

Dihari Jadi yang Ke-74 ini, kita patut bersyukur dan terimakasih kepada Pendahulu, Para Pelopor dan Sesepuh Korpaskhas yang telah memberikan contoh dan teladan serta dedikasinya kepada bangsa dan negara. Saat ini Korpaskhas sudah memiliki kemampuan sejajar seperti Pasukan Khusus lainnya di dunia. Pada momentum Peringatan HUT Korpaskhas Ke-74 ini, saya menekankan kepada semua insan prajurit Korpaskhas, dalam waktu dekat ini kita juga akan meresmikan Tiga Satuan Detasemen Pertahanan Udara (Denhanud) di Pekanbaru, Madiun dan Natuna.

“Dimanapun berada, tanamkan mindset didalam hati dan pikiran serta teruslah berinovasi agar Korpaskhas senantiasa tumbuh semakin hebat, semakin tangguh dan semakin disegani,”. tambah Kasau

Selesai kegiatan Danyonko 462 Paskhas Letkol Pas Muhammad Junaidi, S.H. beserta Ketua PIA AG Ranting 01-4/G.IV Yonko 462 Paskhas Ny. Nidia Junaidi melaksanakan pemotongan tumpeng dan makan bersama prajurit dan pemberian hadiah bagi prajurit berprestasi pada Kejuaraan Menembak di Jambi dan Binaraga di Aula Yonko 462 Paskhas.