Mengawali dinas seluruh Prajurit dan Pns Pangkalan TNI AU Roesmin Nurjadin melaksanakan apel pagi gabungan bertempat di halaman Masjid Amrullah Lanud Roesmin Nurjadin, bertindak selaku pengambil apel Komandan Skadron Teknik 045 Letkol Tek Hironimus Setiajaya S.,S.T., Rabu (8/11/2023).
Dalam arahannya Danskatek 045 menyampaikan kedepan Lanud Roesmin Nurjadin masih akan menghadapi beberapa kegiatan yang melibatkan banyak personel, kegiatan ini antara lain Konser Noah.
“Pada kesempatan pagi ini ada beberapa hal yang ingin saya sampaikan,terkait kegiatan Lanud Andalan di bulan November ini. Yang terdekat adalah minggu depan tanggal 18 November, apabila dari Komando atas telah diberikan izin, maka akan dilaksanakan konser Noah di Apron A2 atau Apron disebelah utara Skatek 045. Berkaitan hal tersebut akan ada banyak personel yang dilibatkan baik untuk pengamanan maupun pendukung. Untuk itu agar personel yang nanti ditunjuk agar melaksanakan tugas dengan sebaik-baiknya.” ucap Danskatek membuka arahannya.
Selanjutnya Danskatek 045 juga menyampaikan di akhir November ini Kepala Staf Angkatan Udara diagendakan akan mengunjungi Lanud Roesmin Nurjadin.
“Yang kedua diakhir bulan nanti, tepatnya tanggal 29-30 November akan ada kunjungan Kepala Staf Angkatan Udara ke Lanud kita dalam rangka peresmian Gedung VIP serta penutupan Joint Fighter Weapon Course dan Exercise Elang Indopura. Untuk itu agar setiap personel bisa menyiapkan diri, sehingga apabila nanti terlibat dapat melaksanakan tugas dengan sebaik -baiknya agar kegiatan kunjungan Kasau dapat berjalan dengan lancar dan aman” lanjut Danskatek.
Sebagai penutup Dansaktek menghimbau kepada para personel yang menempati rumah dinas agar memperhatikan kembali ketentuan yang telah diatur, diantaranya mengurus Surat Izin Menempati Rumah Dinas (SIM Rumah). Terkait hal tersebut Dinas Personel berencana melakukan penertiban SIM Rumah.
“Terakhir disampaikan kepada personel yang tinggal di komplek, yang menempati rumah dinas, akan dilaksanakan penertiban bagi personel yang menempati rumah dinas, jadi kepada personel yang surat izin nya sudah habis masa berlakunya agar segera diurus. Selain itu diharapkan para personel juga peduli terhadap kerapihan dan ketertiban rumah dinas yang ditempati” tutup Danskatek.
Selesai pelaksanaan apel, sesuai program tiap hari Rabu dilaksanakan ibadah dirumah ibadah masing-masing.