Lanud Roesmin Nurjadin   |      Kota Pekanbaru Propinsi Riau   |      0761-61456 ext. 9006

DANLANUD RSN HADIRI PERINGATAN HARDIKNAS DI PROVINSI RIAU

Bagikan via:


Komandan Lanud Roesmin Nurjadin, Kolonel Pnb M. Khairil Lubis menghadiri upacara peringatan Hari Pendidikan Nasional se-provinsi Riau yang bertempat di Lapangan kantor Gubernur, Jumat (2/5). Bertindak sebagai Inspektur Upacara adalah Gubernur Riau, H.Annas Maamun.   


Dalam sambutan tertulis Menteri Pendidikan dan Kebudayaan RI,  Mohammad Nuh yang dibacakan Inspektur Upacara menyampaikan bahwa, Melalui penerapan kurikulum 2013 secara bertahap dan menyeluruh, tahun ajaran 2014/2015 menjadi momentum untuk meningkatkan kapasitas dan profesionalitas guru, kepala sekolah, dan pengawas. Selain itu melalui penerapan kurikulum 2013 bisa sebagai momentum untuk melakukan penataan sistim perbukuan pelajaran. Harapannya dalam Hardiknas 2014, semua guru dan pemangku kepentingan lainnya secara bersama mensukseskan implementasi Kurikulum 2013.


Tema yang dipilih pada peringatan Hardiknas tahun 2014 ini adalah “Pendidikan untuk Peradaban Indonesia yang Unggul”. Tema tersebut bermaknakan bahwa, pendidikan bukan hanya untuk menyelesaikan atau menjawab persoalan-persoalan yang sifatnya sangat teknis dan bersifat kekinian semata, melainkan lebih dari itu bahwa pendidikan pada hakikatnya sebagai upaya memanusiakan manusia untuk peradaban unggul.


Upacara yang turut diikuti oleh perwakilan pelajar dari SMP, SMU dan Mahasiswa tersebut turut dimeriahkan dengan pegelaran Tari Kolosal Melayu yang dibawakan oleh ratusan siswa-siswi Taman Kanak-Kanak. Selain itu juga dilaksanakan pemberiaan penghargaan kepada para pelajar berprestasi di tingkat Provinsi maupun tingkat Nasional.