Marhaban ya Ramadhan 1435 H. Waktunya telah tiba, bulan yang dirindukan Ummat Islam se-dunia hanya tinggal hitungan jam. Muslimin dan muslimat warga Lanud Rsn pun, tak ketinggalan menyambut bulan yang penuh berkah dan maghfirah ini, dengan wajah cerah penuh kegembiraan.
Bertempat di Masjid Amrullah,Lanud Rsn ratusan personel Lanud Roesmin Nurjadin bersama dengan warga di sekitar Lanud, bersama-sama mengikuti Tabligh Akbar, yang dilanjutkan Dzkir dan Muhasabah dengan khidmat, Jumat (26/6).
“Alhamdulillah, di pagi ini kita semua warga Lanud diberi kekuatan untuk bersama-sama berserah diri kepada Yang Maha Kuasa, atas segala curahan dan limpahan nikmatNya. Khususnya, kesempatan untuk merasakan hawa Ramadhan 1435 H, yang sangat kita rindukan,’ ungkap Danlanud Rsn Kolonel Pnb M. Khairil Lubis.
Acara yang dihelat dalam rangka menyambut bulan suci Ramadhan ini, turut dihadiri oleh Wakil Walikota Pekanbaru, Ayat Cahyadi. Membuat suasana menjadi semakin khusuk, tanpa terasa air matapun mengalir dari balik kelopak mata, menyadari segala kesalahan dan kekhilafan selama hidup di hadapan Allah SWT, berharap pintu pengampunan dan taubat terbuka luas, ketika menapak 1 Ramadhan.
Tausiyah dan bimbingan muhasabah yang disampaikan ustadz Edi Azhar SAg dan ustadz Nasri S.ThI, membuat seluruh jamaah yang hadir larut dalam lautan penyesalan, atas segala tingkah dan perbuatan yang dirasakan jauh dari yang diajarkan Rasulullah SAW.
“Semakin sering kita menafakuri diri, niscaya akan semakin terlihatnya nyata betapa lemahnya diri ini dihadapan Allah Taala. Memasuki bulan suci Ramadhan, merupakan momentum yang tepat bagi kita untuk melakukan introspeksi diri, semoga kita termasuk kepada golongan hamba Allah yang mendapatkan kemenangan di bulan Ramadhan,” ujar Wakil Walikota Ayat Cahyadi.