Lanud Roesmin Nurjadin   |      Kota Pekanbaru Propinsi Riau   |      0761-61456 ext. 9006

KUNJUNGAN KERJA ASLOG KASAU DAN SEJUMLAH PEJABAT TERAS TNI AU DI LANUD RSN

Bagikan via:

Dalam rangka menginventarisasi asset TNI Angkatan Udara, sejumlah Perwira Tinggi Mabesau yang dipimpin oleh Asisten Logistik Kasau, Marsda TNI Sudipo Handoyo melaksanakan kunjungan kerja ke Lanud Roesmin Nurjadin, Senin (10/11).


Rombongan yang dipimpin oleh Aslog Kasau tersebut terdiri dari Koorsahli Kasau, Marsda TNI Edy Sunarwondo, Pangkoopsau I, Marsda TNI A. Dwi Putranto, Danpuspomau, Marsma TNI Tata Indrataka, Kadispamsanau, Marsma TNI D. Widiantoro, MBA, Kadiskumau, Marsma TNI Adis Banjere, SH, MH dan Kadisfaskonau, Marsma TNI Mukhtar Lutfi.
Rombongan yang tiba menggunakan pesawat VIP TNI AU jenis Herkules C-130, A-1314 dari Skadron Udara 17 ini, disambut langsung oleh Danlanud Roesmin Nurjadin, Kolonel Pnb M. Khairil Lubis beserta seluruh pejabat jajaran Lanud Rsn dan seluruh tim asset Lanud Rsn di Main Apron Lanud Rsn.


Setibanya di Lanud Rsn, Aslog beserta seluruh rombongan langsung melaksanakan kunjungan ke Skadron Udara 16 dan melihat secara langsung kondisi terkini satuan yang nantinya akan diresmikan pengoperasiannya oleh Kepala Staf Angkatan Udara pada bulan November mendatang.


Setelah melaksanakan peninjauan ke Skadron Udara 16, Aslog Kasau beserta seluruh rombongan menuju ruang Pandawa dan menerima paparan dari Danlanud Rsn tentang seluruh asset-aset yang berada di lanud Roesmin Nurjadin.
Selesai menerima paparan dari Danlanud, Aslog Kasau menyampaikan bahwa, kunjungan ini dimaksudkan untuk menginventarisasi seluruh asset TNI AU yang ada di sejumlah wilayah Indonesia termasuk seluruh asset yang ada di Lanud Rsn. Aslog Kasau juga menyampaikan sejumlah arahan dan masukan yang terkait dengan penggunaan dan pengamanan asset-aset TNI AU yang ada di Lanud Roesmin Nurjadin ini.


Demikian juga halnya dengan sejumlah pejabat Mabesau lainnya juga merespon paparan yang disampaikan oleh Danlanud Rsn sekaligus menyampaikan saran dan masukan yang berharga terkait dengan asset-aset yang dipaparkan tersebut.


Usai membahas sejumlah permasalahan asset yang ada di Lanud Rsn, Aslog Kasau dan rombongan kembali melanjutkan perjalanan dinasnya ke Lanud Soewondo, Medan.