Lanud Roesmin Nurjadin   |      Kota Pekanbaru Propinsi Riau   |      0761-61456 ext. 9006

UPACARA HUT KE-43 KORPRI DI LANUD ROESMIN NURJADIN

Bagikan via:


Sejak didirikanya pada tanggal 29 November 1971, Korpri telah menunjukan peran dan tanggung jawabnya dalam memberikan pelayanan kepada masyarakat, bangsa dan negara sebagai organisasi yang mewadahi para Pegawai Negeri Sipil.   Korpri telah melaksanakan tugas-tugas pemerintahan dan melayani keperluan masyarakat dalam berbagai bidang,  demikian disampaikan Presiden Republik Indonesia Joko Widodo, dalam amanat tertulisnya yang dibacakan oleh Danlanud Roesmin Nurjadin, Kolonel Pnb M. Khairil Lubis pada Upacara Hari Ulang Tahun ke-43 Korpri tahun 2014,  yang dilaksanakan di Main Apron Lanud Rsn, Senin (8/12).


Lebih lanjut Presiden RI menyampaikan, agar seluruh anggota Korpri melakukan percepatan perubahan budaya kerja menuju pola pikir dan budaya kerja aparatur negara yang lebih gigih, cerdas, inovatif dan tanggap terhadap dinamika perubahan lingkungan strategis.


“Berikan pelayanan birokrasi yang makin cepat, makin akurat, makin murah, dan makin baik.   Tinggalkan netralitas priyayi atau penguasa.  Jadilah birokrat yang melayani dan mengabdi dengan sepenuh hati untuk kejayaan bangsa dan kesejahteraan rakyat,” demikian ditegaskan Presiden RI, Ir Joko Widodo.


Upacara yang berlangsung khidmat tersebut diikuti oleh seluruh PNS dan anggota Lanud Rsn beserta Insub, adapun bertindak sebagai Komandan Upacara adalah Kapten Kal M. Danial Adam  sedangkan pembaca UUD 45 adalah PNS Andi Widodo dan pengucap Panca Prasetya Korpri PNS Dariamad.   

    
Usai pelaksanaan Upacara Peringatan HUT ke-43 Korpri, Danlanud Rsn menggelar acara ramah tamah di ruang Pandawa Lanud Rsn. Pada acara ini Danlanud Rsn Selaku Pembina Korpri dan didampingi oleh Ketua PIA AG Lanud Rsn, Ny. M. Khairil Lubis berkesempatan meniup lilin dan pemotongan kue Ulang Tahun untuk diserahkan kepada sejumlah anggota Korpri Lanud Rsn. Acara diisi juga dengan hiburan musik orgen tunggal sembari menikmati hidangan yang telah disiapkan oleh pihak penyelenggara.


Acara ramah tamah HUT ke-43 Korpri di lanud Rsn ini turut dihadiri oleh seluruh pejabat jajaran Lanud Rsn dan segenap pengurus PIA AG Cabang 12/D.1 Lanud Roesmin Nurjadin.