Lanud Roesmin Nurjadin   |      Kota Pekanbaru Propinsi Riau   |      0761-61456 ext. 9006

Paskibra Provinsi Riau Kunjungi Lanud Roesmin Nurjadin

Bagikan via:

Setelah usai menunaikan tugasnya pada Upacara Peringatan HUT ke-70 Kemerdekaan RI, seluruh anggota Paskibra Provinsi Riau beserta pendamping melaksanakan kunjungan ke Lanud Roesmin Nurjadin, Selasa (18/8).
Tiba di Lanud Roesmin Nurjadin sekitar pukul 09.30 Wib rombongan yang berjumlah sekitar lima puluhan orang ini langsung menuju Skadron Udara 16 sebagai obyek pertama yang dikunjungi untuk mendapatkan penjelasan singkat mengenai sejarah Skadron serta pesawat F-16 nya.
Tak hanya di Skadron Udara 16, rombongan juga mengunjungi Skadron Udara 12 dan Simulator Hawk 100/200 yang mengundang antusiasme tinggi baik dari para anggota Paskibra maupun pendampingnya.
Mayor Pas Jhon yang bertindak sebagai pimpinan rombongan menyampaikan bahwa kunjungan ini bertujuan untuk meningkatkan wawasan serta pengetahuan dari seluruh rombongan utamanya para anggota Paskibranya mengenai Lanud Roesmin Nurjadin beserta satuan-satuan yang ada di dalamnya.
“Selain itu, kegiatan seperti ini juga dapat dijadikan sebagai ajang untuk pelaksanaan pembinaan potensi dirgantara dari Lanud Roesmin Nurjadin, sehingga masyarakat akan semakin mengenal Lanud”, tambahnya.
Sementara itu Danlanud Roesmin Nurjadin Kolonel Pnb Henri Alfiandi menyampaikan ucapan terima kasih serta memberikan sambutan positif atas kunjungan yang dilakukan oleh Paskibra Provinsi Riau.
“Semoga dengan adanya kunjungan ini, seluruh rombongan khususnya para anggota Paskibra Provinsi Riau akan semakin bertambah wawasan dan pengetahuannya tentang Lanud Roesmin Nurjadin dan akan semakin mencintai tanah air khususnya dirgantara Indonesia”, harap Danlanud.