Lanud Roesmin Nurjadin   |      Kota Pekanbaru Propinsi Riau   |      0761-61456 ext. 9006

Danlanud Rsn hadiri Lomba Balap Anjing dan Berburu Babi

Bagikan via:


Dalam rangka memeriahan HUT ke-73 Bhayangkara tahun 2019, Danlanud Roesmin Nurjadin Marsma TNI Ronny Irianto Moningka, S.T., M.M., menghadiri kegiatan lomba balap anjing dan berburu babi yang dilaksanakan di daerah Baypas Chevron Rumbai (Ring Road), Minggu (14/07/19).

Kegiatan tersebut diikuti 5.000 ekor anjing dari berbagai jenisnya, lokal dan RAS dari berbagai daerah di Provinsi Riau bahkan dari provinsi tetangga seperti Sumatera Barat, Aceh, Jambi, Lampung hingga Bengkulu. Dimana masing-masing anjing ini harus melewati dua rintangan untuk keluar sebagai juara, yaitu kecepatan lari dan penciuman.

Dalam sambutannya, Kapolda Riau Irjen. Pol. Drs. Widodo Eko Prihastopo, MM, mengatakan bahwa kegiatan ini diikuti hanya 5.000 peserta, dalam rangka HUT Bhayangkara ke-73 yang disetujui untuk mendekatkan Polri dengan masyarakat dan menambah silaturahmi Polda Riau dan jajaran serta Forkopimda.

“Hal ini merupakan kegiatan yang positif, karena untuk meminimalisir gangguan pada babi di kebun warga. Kedepan kita akan tetap mengagendakan kegiatan di rutin ini, karena melihat dari antusiasnya jumlah peserta baik dari lokal maupun provinsi di provinsi Riau. Setelah melihat para peserta yang menanggapi demikian bagus, tentu kedepan ajang ini akan menjadi agenda program tahunan Polda Riau dalam setiap kali memeriahkan HUT Bhayangkara untuk dilestarikan bersama, “tambah Kapolda Riau.

Pada lomba balap anjing, pemenang untuk kategori Ras didominasi oleh peserta asal Sumatera Barat, sementara kategori anjing lokal disabet oleh peserta asal Duri dan Kota Pekanbaru. Untuk para pemenang mendapatkan hadiah khusus meraih jutaan rupiah, trofi dan piagam.

Turut hadir dalam kegiatan lomba berburu, Kapolresta Kota Pekanbaru, Forkopimda dan perwakilan Pemprov Riau serta DPRD.