Lanud Roesmin Nurjadin   |      Kota Pekanbaru Propinsi Riau   |      0761-61456 ext. 9006

Atlet Doojang Taekwondo Yonko 462 Paskhas Raih Medali Di Kejuaraan Gewiin Malaysia

Bagikan via:


Atlet Doojang Taekwondo Batalyon Komando 462 Paskhas, meraih Medali Perak Pada Kejuaraan Taekwondo“4TH GEWIIN MALAYSIA OPEN INTERNATIONAL TAEKWONDO CHAMPIONSIP 2019“di GOR Stadium Juara Bukit Kiara Negeri Sembilan Malaysia, Minggu (4/8).

Adapun Pejabat yang membuka pada kejuaraan tersebut Tuan Shaari Bin Osman Timbalan Ketua Pelajaran Malaysia (Sektor Operasi Pendidikan) Kementrian Pendidikan di Malaysia.

Pada Kejuaraan tersebut Atlet Doojang Taekwondo Yonko 462 Paskhas dibawah Manager Tim Fadli Rahman (Sekretaris PPLM PBTI Provinsi Riau), dibawah asuhan Coach Kopda Erwin dan Kopda Martha Martia menurunkan 2 Atlet Junior Putra atas nama Muqsa Afghany (putra dari Sertu Bambang Pujoyono anggota Yonko 462 Paskhas) dikelas Under 55 dan Muhamad Iqbal (putra dari Jonasti) dikelas Under 48, dalam kejuaraan tersebut atlet Doojang Taekwondo Yonko 462 Paskhas meraih 2 medali Perak.

Kejuaraan 4TH Gewiin Malaysia Open International Taekwondo Championsip 2019 ini diikuti oleh 16 Negara yang terdiri dari Indonesia, Malaysia, China, Nepal, Brazil, Thailand, Kamboja, Jepang, india, Singapura, Kanada, Nigeria, Iran, Pakistan, Philipina, dan Jordania.

Komandan Batalyon Komando 462 Paskhas Mayor Pas Yoseph M. Purba, MAvnMgt, MMS, pcsc menyampaikan ucapan terima kasih dan Bangga kepada pemenang, dengan hasil atas kerja keras dalam latihan dan upaya maksimal dalam kejuaraan yang sudah dipersembahkan para atlet, hendaknya para atlet tidak cepat berpuas diri namun harus mampu mempertahankan prestasi yang sudah dicapai.

“Kejuaraan ini dapat menambah pengalaman, dan kematangan dari para atlet, namun harus dapat dijadikan motivasi untuk terus berlatih guna mencapai prestasi yang lebih baik lagi yang dapat mengharumkan Korps Baret Jingga khususnya Doojang Taekwondo 462 Paskhas” harap Danyonko 462 Paskhas.