Lanud Roesmin Nurjadin   |      Kota Pekanbaru Propinsi Riau   |      0761-61456 ext. 9006

Yonko 462 Paskhas Laksnakan Karya BhaktiPeringati HUT Ke 72 Korpaskhas

Bagikan via:

 

 

Dalam rangka memperingati HUT ke 72 Korpaskhas, Batalyon Komando 462 Paskhas dan PIA Ardhya Garini Cabang 4 Gabungan IV Batalyon Komando 462 Paskhas melaksanakan karya bhakti serentak di dua tempat ibadah Kamis, (10/10).

 

Tempat ibadah yang dipilih dalam pelaksanaan Karya Bhakti tahun ini di Gereja Pentakosta Jl. Rajawali Kelurahan Tabek gadang Kecamatan Tampan dan Masjid Al- Falah Jl. inpres Gg. Iklhas Kelurahan Maharatu Kecamatan Marpoyan Damai Pekanbaru.

 

Dalam pelaksanaan kegiatan Karya bhakti ini, turut hadir Ketua PIA Ardhya Garini Cabang 4 Gabungan IV Batalyon Komando 462 Paskhas Ny. Yoseph M. Purba beserta anggota PIA Cabang 4 Gabungan IV.

 

Karya Bhakti ini merupakan bagian dari rangkaian kegiatan memperingati HUT ke 72 Korpaskhas yang dilaksanakan diseluruh satuan jajaran Korpaskhas,  sebagai bentuk kepedulian terhadap kebersihan lingkungan sekitar khususnya di tempat ibadah.

 

 “Kita memilih Tempat ibadah sebagai sasaran karya bhakti, karena tempat ibadah merupakan sarana dan kebutuhan bagi setiap umat beragama dalam mendekatkan diri kepada Tuhan Yang Maha Esa.” Ucap Wadanyonko 462 Paskhas Mayor Pas Dendra Istiana Dharma saat memberikan sambutan mewakili Danyonko 462 Paskhas.

 

Wadanyonko menambahkan, melalui kegiatan ini kita dapat melestarikan budaya dan semangat gotong royong yang diwariskan oleh nenek moyang kita untuk kepentingan bersama.