Lanud Roesmin Nurjadin   |      Kota Pekanbaru Propinsi Riau   |      0761-61456 ext. 9006

SHOLAT DHUHA DAN MEMBACA ALQURAN BERSAMA DI LANUD RSN

Bagikan via:

Segenap personel Lanud Roesmin Nurjadin yang beragama Islam melaksanakan sholat sunah Dhuha dan membaca Alquran bersama di mesjid Amrullah, Lanud Rsn, Rabu (25/2).  Kegiatan keagamaan ini rutin dilaksanakan setiap hari Rabu setelah pelaksanaan Apel Pagi Bersama di halaman mesjid Amrullah Lanud Rsn.
 
Selain sebagai sarana mendekatkan diri kepada Allah SWT, kegiatan keagamaan Islam ini merupakan sarana memupuk kecintaan seluruh anggota Lanud Rsn yang beragama Islam untuk gemar beribadah terutama membiasakan diri untuk melaksanakan sholat sunah Dhuha dan membaca ayat suci Alquran.
 
Kegiatan yang di awali shalat  sunah Dhuha bersama ini  dilanjutkan dengan membaca ayat suci Al Quran secara berkelompok.  Sementara bagi anggota yang masih belum fasih membaca Al Quran dikelompokkan sendiri dan dituntun oleh personel Bintal. Sementara bagi Anggota yang dinilai sangat sulit membaca Al Quran dikelompokkan pada kelas intensif  belajar Al Quran yang dikoordinir oleh Kasi Bintal, Mayor Sus Edison, S. Ag.  
 
Al Quran merupakan  wahyu dari Allah SWT yang diturunkan kepada baginda Nabi Besar Muhammad SAW dan menjadi pedoman bagi setiap umat manusia agar mendapatkan keselamatan hidup di dunia dan di akhirat. Oleh karenanya belajar membaca Al Quran ini menjadi salahsatu program kerja dalam bidang pembinaan personel di Lanud Roesmin Nurjadin. Melalui kegiatan ini diharapkan seluruh personel Lanud Rsn dapat terbebas dari buta huruf Alquran.
Sementara bagi personel yang beragama Kristen, Hindu maupun Budha melaksanakan ibadah di tempat ibadah masing-masing.