Lanud Roesmin Nurjadin   |      Kota Pekanbaru Propinsi Riau   |      0761-61456 ext. 9006

SD Angkasa Lanud Roesmin Nurjadin Juara I Lomba Paduan Suara

Bagikan via:


Ketua Yasarini Pengurus Cabang Lanud Roesmin Nurjadin, Ny. Santi Henri Alfiandi, berserta pengurus menghadiri acara Festival Lomba Seni Siswa Nasional (FLS2N) bertempat di Gedung Serbaguna Lanud Roesmin Nurjadin, Rabu (16/3).

Ny. Santi Henri Alfiandi menyampaikan bahwa kegiatan ini sangat positif karena dapat menggali bakat dan keterampilan siswa-siswi sejak dini. Dengan dilaksanakannyaFestival Lomba Seni Siswa Nasional ini,diharapkan agar para siswa bisa menampilkan yang terbaik dan dapat maju ke tingkat Kota bahkan Provinsi.

“Menjadi kebanggaan SD Angkasa Lanud Roesmin Nurjadin tahun ini menjadi tuan rumah Festival Lomba Seni Siswa Nasional Tingkat UPTD Pendidikan Kecamatan Marpoyan Damai,” tambahnya.

Sementara Kepala Sekolah SD Angkasa Lanud Roesmin Nurjadin, Kapten Tek Bayu Riyadi, ST, menambahkan bahwa kegiatan ini rutin diselenggarakan setiap tahunnya yang diikuti oleh oleh seluruh peserta didik Negeri dan Swasta di Kecamatan Marpoyan Damai, dan untuk tahun ini ada dua cabang yang dilombakan antara lain Karya Cipta dan Baca Puisi serta Paduan Suara.

“Festival Lomba Seni Siswa Nasional ini diselenggarakan oleh kelompok kerja seluruh Kepala Sekolah UPTD Pendidikan Kecamatan Marpoyan Damai,” tambahnya.

Tim Paduan Suara SD Angkasa berhasil meraih juara I Lomba Paduan Suara pada kesempatan ini, mengungguli 20-an SD peserta lainnya.  Setelah ini, SD Angkasa akan mempersiapkan diri untuk meneruskan lomba ke tingkat Kota.

Hadir dalam acara tersebut, Ketua Yasarini beserta Pengurus Cabang Lanud Roesmin Nurjadin, Kepala Sekolah SD Angkasa, Kepala Dinas Pendidikan Kota Pekanbaru, Kepala UPTD Pendidikan Marpoyan Damai dan seluruh Kepala Sekolah se-Kecamatan Marpoyan Damai.